Minggu, 22 Maret 2020

Lampu Utama Redup

Assalamu'alaikum Wr Wb

Kenapa Lampu Utama Kurang Terang atau redup?

Lampu mobil bekerja dengan mengubah energi listrik menjadi cahaya. Umumnya lampu mobil menggunakan filamen, yakni sejenis kawat tipis untuk mengubah listrik menjadi cahaya.

Didalam bohlam lampu, tersebut sudah ada gas halogen. Fungsinya untuk membuat cahaya yang dihasilkan makin terang. Jenis lampu ini mirip seperti lampu bohlam kuning.

Masalah yang sering muncul pada lampu tipe bohlam adalah filamen yang sering putus. Apabila filamen ini bermasalah maka cahaya lampu juga akan bermasalah.

Pengalaman kami terhadap unit yg kurang terang tadi membawa kami ke tukang dynamo dan perkabelan, dan beberapa penyebab coba di cari pokok persoalannya

1. Soket Lampu Karatan
Karat ternyata bisa bertindak sebagai hambatan. Sama kasusnya seperti air, kalau didalam selang ada penghambat maka aliran air menjadi lebih kecil dan air yang disalurkan per detiknya menjadi berkurang.

Pada lampu, karat yang sering ada pada soket bisa menyebabkan penurunan tegangan yang masuk ke lampu. Akibatnya sinar lampu kurang terang, karena mobil makai lampu sealbeam maka soket yg di batok lampu coba di amplas, karena gak bisa ganti bohlamp.

2. Soket Meleleh
Pengecekan soket baik karatan maupun meleleh bisa langsung terdeteksi, penggantian soket adalah yg terbaik dari pada mengisolasi agar terlihat baik, tapi ingat isolasi tidak tahan panas ini bisa memicu kebakaran

Lelehan di area soket lampu juga berpotensi menyebabkan lampu mobil redup karena lelehan ini bertindak sebagai hambatan listrik.

Soket lampu yang meleleh, bisa diawali dari soket yang kurang klop atau kurang masuk ke dalam terminal lampu. Hal ini menyebabkan adanya loncatan elektron dari dua konduktor yang memiliki gap.

Loncatan elektron ini meninggalkan panas yang bisa melelehkan area sekitar terminal lampu yang umumnya berbahan plastik.

3. Aki Lemah
Sudah menjadi hal yang lumrah kalau aki lemah berarti tegangan didalam aki juga lemah. Artinya bukan hanya lampu tapi kelistrikan lain juga menjadi kurang maksimal.

Contoh proses starting yang berat dan klakson yang suaranya lemah.

masalah ini umumnya terjadi saat kondisi mesin mobil dalam kondisi mati. Namun kalau mesin berhasil dihidupkan ada altenator yang sanggup menyuplai semua kebutuhan arus listrik.

Anda bisa me-recharge aki apabila tegangan aki drop. Namun kalau aki sudah tekor anda harus menggantinya.

Pada segmen aki lemah tidak di temukan karena aki masih relatif baru, menggunakan remote starter masih mampu di test beberapa kali, jadi saya abaikan, karena tidak terindikasi hal itu.

4. Bohlam lampu rusak
untuk ini tidak mungkin karena jenis sealbeam langsung mati biasanya, tapi gitu pun sebaiknya bagi yg menggunakan bohlam bisa di check

pada masalah lampu mobil kurang terang juga bisa disebabkan karena kualitas bolam lampu itu sendiri. Ada beberapa jenis lampu yang digunakan pada mobil, antara lain bolam halogen dan lampu LED.

Untuk yang halogen, menggunakan kawat tipis bernama filamen yang apabila dialiri arus listrik maka akan membara. Gas halogen, dimasukan kedalam bolam agar bara pada filamen menjadi lebih terang.

Kalau kondisi filamen gosong, atau gas halogen pada bolam bocor maka lampu bisa menjadi redup. Kalau hanya sebelah (entah kiri atau kanan) lampu yang redup maka yang paling mungkin disebabkan karena bohlamnya.

5. Relay mobil rusak atau tanpa relay
setelah di check ternyata fungsi relay masih baik, sehingga tidak ada masalah dgn relay

Fungsi relay adalah sebagai jembatan bagi arus listrik utama dari baterai langsung masuk ke lampu. Didalam relay ada dua rangkaian, yakni rangkaian arus kecil yang masuk ke saklar lampu dan rangkaian arus utama yang masuk ke lampu.

Saat saklar dinyalakan, maka rangkaian utama pada relay akan terhubung sehingga lampu bisa menyala.

Masalah yang sering terjadi adalah karena kontak didalam relay itu tidak kencang atau longgar. Begitu pula dengan arus listrik, saat kontak didalam relay renggang maka arus listrik yang sampai ke lampu itu menjadi lebih sedikit sehingga sinar lampu menjadi redup.

Ciri masalah ini, adalah saat anda menyentuh bagian atas relay headlamp akan terasa panas. Panas ini dikarenakan ada loncatan elektron dari kontak yang kurang kencang.

6. Altenator suplay listrik kecil.
Arus yg kecil dari suplay altenator bisa menyebabkan arus ke lampu terganggu, apalagi waktu ac hidup dan wiper juga hidup saat hujan malam hari, Untuk kondisi yang ini tidak ada masalah karena sudah diganti memakai altenator kijang 70 amphere sehingga kecil kemungkinan suplaynya kecil setelah dilakukan pengecekan, suplay masih baik, sehingga abaikan masalah dynamo cas

7. Massa kurang
Kurangnya masa ke body mobil juga mengakibatkan lampu kurang terang, nah setelah di tambah kabel masa yg cukup besar, ternyata lampu bagus terang nya, jadi karena kurang masa cahaya lampu redup.. done masalah ditemukan.

Jadi masalah cukup simpel hanya kurang masa maka lampu utama tidak terang,.

8. Kaca Film
Bengkel menyarankan untuk lebih biru dan terang coba lapisin kaca lampu dengan kaca film jenis Aqua biru yg bagus jgn yg murahan, ternyata setelah di beri lapisan kaca film aqua cahaya lebih terang..done masalah lampu selesai....

Nah mungkin ada suhu suhu lain menambahkan sharing ilmunya tentang cahaya lampu yg kurang terang..
Semoga bermanfaat

Wassalamu'alaikum wr wb

Foto hanya ilustras


Tidak ada komentar:

Posting Komentar