Kamis, 19 Maret 2020

Tips Membeli Velg Bekas

  • Assalamu'alaikum Wr Wb

Kesempatan ini kita  akan membagi bagaimana membeli velg bekas. berikut tips nya

Baru baru ini ada niat ingin mengganti velg mobil karena velg mobil bawaan sudah peang dan tidak rata lagi, banyak diskusi di lakukan terutma dgn mbah suhu Aris Setiawan juga dgn pemilik repair velg, bagaimna membeli velg bekas pakai

Pilihlah velg bekas yang memiliki kondisi bagus, karena velg merupakan komponen roda yang penting dan berpengaruh terhadap kenyamanan anda saat berkendara. Jika kondisi velg memenuhi syarat dan sesuai desain yang anda inginkan, barulah harga yang ditawarkan penjual bisa anda pertimbangkan.

Banyak sekali penjual yang menjajakan velg mobil bekas ini, oleh karena itu kita harus sangat hati-hati jika ingin membeli velg bekas dengan kualitas yang prima. Pemilihan velg bekas yang tepat dengan kualitas bagus akan menguntungkan, namun jika kondisi velg bekas tidak bagus tentu saja dapat merugikan.

Resiko dari pemilihan velg bekas yang salah dapat mengurangi kenyamanan pada saat anda berkendara, bahkan jika velg dalam kondisi bengkok dapat berpengaruh terhadap jalannya roda yang mungkin bisa menimbulkan kecelakaan. Hal ini sangat jelas akan memperburuk keadaan mobil. Dan yang terpenting adalah membeli velg sesuai dengan ukuran mobil. Mobil dengan berbagai merek seperti Ford, Mitsubishi, Isuzu, Chevrolet, dan yang lain terkadang memiliki ukuran ban yang berbeda. Karena jika penggunaan velg tidak sesuai ukuran ban, akan merusak velg itu sendiri.

Beberapa tips berikut mungkin akan berguna

1. Pilihlah Velg Original
Velg original mempunyai kualitas yang sangat baik, dibandingkan dgn velg replika, karena velg replika atau dari merk yg kurang terkenal mempunyai desain yg bagus tetapi kualitas jauh dibawah, dan sangat berbahaya untuk dipakai pada jarak jauh dan medan jalan yg tidak rata atau keriting.

Walaupun saat ini sangat sulit membedakan antara velg original dengan velg replika, sehingga diperlukan keahlian dan pengalaman untuk mengetahui mana original mana yg replika, sebaiknya belilah velg di toko yg terpercaya.

2. Periksa Bibir Velg
Velg dengan ukuran besar lebih rawan pecah pada bibir velg dibandingkan dengan velg yang berukuran kecil, karena pemakaian yang sembarangan. Velg bekas dengan kondisi bagus tentunya tidak pecah ataupun benjol pada bibir velg. Jika velg masih terpasang pada ban maka lepaskan terlebih dahulu agar bisa dicek lebih teliti lagi.

Untuk lebih jelasnya lagi velg bisa diletakkan di atas kaca dan jika ada bagian yang bergelombang atau pernah diperbaiki akan terlihat celah diantara kaca dengan velg. Pengamatan bibir velg dapat dilakukan secara langsung dengan menggunakan mesin keseimbangan (balancing). Apabila anda salah membeli velg bekas dengan kondisi masih terdapat benjolan atau penyang sebaiknya bawa velg ke bengkel untuk di press.

3. Hindari Membeli Velg Repaint
Velg yang sudah dicat ulang memang terlihat lebih kinclong dan menarik, namun dibalik itu semua banyak penjual yang nakal dengan melakukan pengecetan ulang agar cacat pada velg bekas dapat disamarkan. Jadi usahakan memilih velg yang belum dicat ulang dengan kondisi bagus tentunya. Jika kondisi velg sudah dipastikan bagus, maka anda bisa meminta untuk dicat agar penampilan velg lebih prima dan terlihat seperti velg baru.

4. Amati Lubang PCD
Jarak antara lubang baut pada velg bekas bisa mengalami perubahan karena sudah dimodifikasi. Lubang velg yang lama biasanya dicor lalu dilakukan pengeboran untuk membuat lubang yang baru. Selama proses penutupan lubang baut velg yang lama dapat membuat velg mobil tidak lurus atau presisi. Selain itu, material cor penutup lubang baut yang asli tidak bisa menyatu dengan kuat. Hal ini sangat berbahaya, karena dapat mengurangi kenyamanan saat berkendara, bahkan dapat menimbulkan kecelakaan. Sebaiknya hindari membeli velg bekas yang sudah pernah diperbaiki atau dimodifikasi.

5. Hindari Velg yg bergaris pada bibirnya
Garis yang terlihat pada bibir velg merupakan tanda jika velg tersebut pernah benjol atau bengkok. Selain bibir velg, pada bagian off set nya juga beresiko ada garis-garis bekas dari bubutan. Sebaiknya anda jangan membeli velg dengan kondisi seperti ini karena sudah dipastikan bahwa velg bekas ini banyak mengalami perubahan dari kondisi aslinya.

6. Hindari Velg yang repair
Velg yang sudah di repair akan sangat berbahaya jika di pergunakan untuk perjalanan jauh, pada saat penulis berkunjung ke JVR bahkan ada velg yg nyata nyata pecah di sambung kembali dgn membelah velg dgn gerinda kemudian pecahan disatukan kembali dgn las khusus, velg spt ini biasanya akan dijual kembali.

Kesimpulannya :
  1. Beli lah velg ke toko yang dipercaya. karena toko yang dipercaya akan menjual produk yang berkualitas dan ini Agar terhindar dari membeli velg dgn kualitas abal abal.
  2. Hindari membeli Velg online. Penjual online tidak memberikan informasi yang akurat, dan pembeli tidak bisa melihat secara fisik kondisi senyatanya.
  3. Hindari membeli velg bonus ban. Bonus ban disini bisa dijadikan sebagai kamuflase kondisi senyatanya, bisa jadi sudah di repair maupun repaint, kalau pun bonus mintalah buka ban nya dan amati secara seksama kondisi velg nya
Demikian tips ringan bagaimana membeli velg bekas, semoga bermanfaat

Wassalamu'alaikum wr wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar